Tip Dan Trik Seputar Dunia Android™ Terkini

Solusi mengatasi internet indosat yang lemot



Solusi mengatasi koneksi internet indosat yang lemot / lelet , kenapa sih indosat lemot lelet di jam jam malam ? Bahkan untuk chat di whats app saja pending boro boro untuk membuka facebook , Pasti kalian pengguna indosat pernah mengalami hal yang semacam itu atau bahkan bisa dikatakan sering, dan sudah menjadi karakteristik sc indosat

Bisa dibilang harga paket internet kartu Indosat paling murah menurut saya , karena Indosat sering memberi promo kepada para pelanggannya , dan pada postingan Sebelumnya saya telah membahas tentang cara bagaimana mendapat kuota internet Indosat super murah , silahkan teman-teman bisa baca artikelnya tentang Trik membeli kuota murah indosat

Internet dalam hidup saya sudah menjadi kebutuhan utama , ya mungkin bagi kita yang aktif di dunia maya atau di sosial media baik untuk hanya sekedar hiburan atau untuk berbisnis maupun untuk membangun blog seperti saya , koneksi internet dengan kualitas jaringan yang baik merupakan kebutuhan penting , dan akhir-akhir Ini saya sering jarang update blog saya karena terkendala koneksi internet yang lemot dari Indosat , Sebenarnya saya lebih suka menggunakan perdana Axis atau Telkomsel atau Tri , hanya saja jaringan tersebut di daerah Saya cukup susah dan bahkan Sinyalnya tidak bisa mencapai HSDPA atau hanya sebatas Edge , kecuali telkomsel dan indosat.

Pernah saya mencoba menggunakan paket internet Telkomsel dan ternyata jaringannya tidak mengecewakan tetapi tagihan bulanan saya terasa bengkak dikarenakan paket internet Telkomsel harganya yang mahal,  tetapi kualitas jaringan sebanding dengan harga paket tersebut. Dan saya hanya bertahan menggunakan perdana Telkomsel untuk beberapa bulan saja dan setelah itu saya kembali lagi ke Indosat , walaupun sinyalnya terkadang lemot tetapi Indosat merupakan perdana yang super murah,  Bayangkan saja hanya dengan 10rb kita bisa membeli paket internet sampai dengan 3 GB untuk 30 hari , Saya rasa dengan 3 GB perbulan cukup , karena saya tidak pernah gunakan untuk membuka YouTube atau video video online, mengapa demikian ?? Ya jawabannya  karena sangat lemot dan sangat lelet jadi saya tidak sabar dengan buffering video YouTube , karena alasan tersebut jadinya paketan internet saya sangat awet, tetapi terkadang juga menjengkelkan di saat saya sedang membutuhkan koneksi internet yang stabil , contohnya diatas untuk sekedar membuka Facebook atau chatting di WhatsApp terkadang sering Pending bagaimana jika saya akan membuat atau menulis blog?

Setelah kemudian saya mencoba mencari di Google tentang cara bagaimana mempercepat koneksi internet Indosat, sudah berbagai cara saya lakukan dan ternyata hasilnya kurang begitu signifikan , dan ada juga yang menggunakan sebuah aplikasi penguat sinyal , menurut saya ini tidak berpengaruh atau mungkin berpengaruh di TKP saya tetapi tidak terlalu signifikan , karena di sini saja Sinyalnya sudah lumayan bagus, hanya saja kecepatan untuk HSDPA sangat lemot dan jika saya ingin mengakses halaman yang berat atau video YouTube saya harus mengganti ke 4G terlebih dahulu , permasalahannya adalah sinyal 4G di daerah saya bisa didapat jika saya berada di luar rumah, Terus bagaimana jika saya akan membuka blog sewaktu-waktu? Apakah saya harus keluar rumah , dari situlah saya memulai mencari atau bereksperimen tentang bagaimana cara mengatasi internet Indosat yang lemot.

Caranya sangat mudah dan tanpa menggunakan aplikasi untuk mempercepat koneksi internet indosat, kita hanya perlu mengganti APN ke nama APN operator lain , Selain itu jika dirasa koneksi sudah lemot maka kita on off data seluler maka koneksi internet akan lancar kembali atau lebih stabil dari yang sebelumnya.

Berikut ini adalah nama APN alternatif untuk mendongkrak speed internet Indosat :

  1. axisMMS
  2. Internet
  3. www.xlgprs.net
  4. xlspeed
  5. www.indosat-m3.net
Cara mengaturnya cukup mudah , kita hanya menambah atau membuat APN baru pada menu jaringan seluler kemudian saat koneksi internet kita lemot maka kita hanya perlu mengubah setelan ke APN yang lain yang telah kita buat sebelumnya, dan jika dirasa jaringan lemot kembali maka sebaiknya kita off kan data seluler kemudian kita on kan kembali data seluler.
Dengan cara alternatif di atas maka setidaknya internet di HP kita kembali normal , walaupun saat mungkin jaringan sedang lemot speed nya tidak akan kencang jika sedang jaringan keadaan normal seperti biasa, tetapi lumayan dengan cara tersebut kita bisa kembali mengakses Facebook , blog whatsapp pada malam hari atau saat lebaran yang kadang sangat lemot.

Sekian tutorial kali ini.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Solusi mengatasi internet indosat yang lemot